Detail Cantuman

No image available for this title

 

Analisis portofolio terhadap jakarta islamic index (jii)pada bursa efek indonesia (studi perbandingan antara jii;index lq45 dan daftarefek syariah)


Penelitian ini bertujuan untuk mengetabui apakah terdapat perbedaan yang
signifikan antara portofolio yang dibentuk dari saham-saham JIT dan ...

  • CodeCallNoLokasiKetersediaan
    0004814658 Sur a/R.12.161Perpustakaan Pusat (REF.161)Tersedia
  • Perpustakaan
    Judul Seri
    -
    No. Panggil
    658 Sur a/R.12.161
    Penerbit Program Magister Manajemen Unpad : Bandung.,
    Deskripsi Fisik
    xiv, 119 hlm. Ilus ; 29 cm
    Bahasa
    Indonesia
    ISBN/ISSN
    -
    Klasifikasi
    658 Sur a
    Tipe Isi
    -
    Tipe Media
    -
    Tipe Pembawa
    -
    Edisi
    -
    Subyek
    Info Detil Spesifik
    reference
    Pernyataan Tanggungjawab
  • Penelitian ini bertujuan untuk mengetabui apakah terdapat perbedaan yang
    signifikan antara portofolio yang dibentuk dari saham-saham JIT dan DES sebagai
    proksi dari investasi syariah dan saham-saham LQ 45 sebagai proksi saham
    konvensional. Adapun yang dilihat adalah signifikansi perbedaan return dan
    risiko, serta indeks sharpe portofolio-nya. Pembentukan portofolio saham-saham
    Jll, LQ 45, dan DES menggunakan metode Single Index Model. Berdasarkan
    metode SIM didapat komposisi pembentukan portofolio JII adalah ± 21.94%
    terpusat pada jenis usaha pertambangan; ± 13.55% pada usaha otomotif, lalu
    sisanya tersebar pada jenis usaha farmasi; perkebunan dan kehutanan;
    telekomunikasi. Sementara itu untuk portofolio LQ 45 komposisi portofolio
    terpusat pada jenis usaha ± 33.33 % pada usaha perbankan; ± 11.49 % pada usaha
    otomotif lalu selebihnya dialokasikan kepada perusahaan tembakau/rokok;
    asuransi; dan perusahaan investasi. Pada portofolio yang dibentuk dari saham­
    saham DES, komposisinya dibedakan menjadi : ± 14.55 % pada perusahaan real
    estate; ± 9.09% pada usaha retail; sisanya disebar pada peiusahaan makanan dan
    minuman; semen dan adhesive.

    Dengan melakukan perbandingan antara return dan risiko antara portofolio
    Jll; LQ 45 dan DES dapat dilihat bahwa secara rata-rata return saham-saham LQ
    45 lebih tinggi dibandingkan dengan saham-saham ID dan DES begitu pula
    dengan risiko-nya, Apabila dilihat dari indeks sharpe yang dihasilkan portofolio
    maka saham-saham ID dan DES pada periode 2 mengungguli saham-saham LQ
    45 dimana isu krisis keuangan global yang melanda dunia diidentifikasi sebagai
    penyebab rendahnyaperforma saham-saham konvensional yang tergabung dalam
    LQ45.

    Sementara itu, untuk mengetabui signifikansi perbedaan return dan risiko
    maka digunakan uji Manova yang dibedakan dalam 2 periode, yaitu periode 1
    dimulai dari tahun 2000 semester kedua sampai tahun 2007 semester kedua,
    sedangkan periode 2 dimulai dari tahun 2008 semester pertama sampai tahun 2010
    semester pertama. Hasil uji signifikansi menunjukkan ada perbedaan yang
    signifikan secara statistik antara return dan risiko untuk periode 1 pada portofolio
    ID dan LQ 45; sementara untuk periode 2 tidak terdapat perbedaan yang
    signifikan antara return dan risiko portofolio JII; LQ 45; dan DES. Selanjutnya
    hasil uji ANOV A untuk indeks sharpe pada periode 1 dan 2 menunjukkan tidak
    ada perbedaan yang signifikan antara portofolio JIT; LQ 45 dan DES.

    Berdasarkan hasil uji diatas dapat dilihat bahwa bagi para investor yang
    memiliki preferensi memperoIeh return yang tinggi dapat memilih saham-saham
    LQ 45 sedangkan bagi investor yang ingin menjalankan syariat Islam dan
    memiliki preferensi terhadap tingkat resiko yang rendah dapat memilih saham­
    saham JII dan DES dimana tingkat return yang dihasilkan juga tidak setinggi
    saham-saham konvensional.
  • Tidak tersedia versi lain

  • Silakan login dahulu untuk melihat atau memberi komentar.


Informasi