Detail Cantuman

Image of Strategi pengelolaan sub das Cimanuk hulu

 

Strategi pengelolaan sub das Cimanuk hulu


Sub DAS Cimanuk Hulu merupakan bagian penting karena mempunyai fungsi
perlindungan terhadap DAS Cimanuk. DAS Cimanuk ialah salah satu DAS

  • CodeCallNoLokasiKetersediaan
    01001130700052333.7 Rah s/R.25.117Perpustakaan Pusat (REF.117)Tersedia
  • Perpustakaan
    Judul Seri
    -
    No. Panggil
    333.7 Rah s/R.25.117
    Penerbit Magister Ilmu Lingkungan : Bandung.,
    Deskripsi Fisik
    xii,;104 hlm,;29 cm
    Bahasa
    Indonesia
    ISBN/ISSN
    -
    Klasifikasi
    333.7 Rah s
    Tipe Isi
    -
    Tipe Media
    -
    Tipe Pembawa
    -
    Edisi
    -
    Subyek
    Info Detil Spesifik
    -
    Pernyataan Tanggungjawab
  • Sub DAS Cimanuk Hulu merupakan bagian penting karena mempunyai fungsi
    perlindungan terhadap DAS Cimanuk. DAS Cimanuk ialah salah satu DAS
    prioritas karena termasuk dalam DAS kritis, sehingga diperlukan strategi
    pengelolaan agar tercapai kondisi yang berkelanjutan. Seiiring dengan perubahan
    lingkungan terutama perubahan penggunaan lahan di daerah hulu, maka akan
    berdampak pada debit aIiran dan sedimentasi di Sungai Cimanuk. Berdasarkan
    perrnasalahan tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dampak perubahan
    penggunaan Iahan terhadap debit aliran dan sedimentasi di Sub DAS Cimanuk
    Hulu serta menyusun strategi pengelolaan Sub DAS Cimanuk Hulu dengan
    metode ME-MCDM (Multi Expert - Multi Criteria Decision Making) agar
    tercapai kondisi yang baik dan berkelanjutan. Metode yang digunakan dalam
    penelitian ini adalah metode kuantitatif dan kualitatif Metode kuantitatif
    digunakan untuk mengetahui dampak perubahan penggunaan lahan terhadap debit
    aliran dan sedimentasi dengan variabel luas setiap jenis penggunaan lahan, debit
    aliran dan sedimentasi berdasarkan data yang dikumpulkan dari berbagai instansi
    pengelola. Metode kuaIitatif digunakan untuk menyusun strategi pengelolaan Sub
    DAS Cimanuk Hulu dengan metode ME-MCDM yakni mengumpulkan data
    melalui wawancara dan kuisioner terhadap pihak pengelola, pakar, dan pembuat
    kebijakan dalam pengelolaan DAS. Hasil peneIitian ini menunjukkan bahwa
    perubahan penggunaan lahan di Sub DAS Cimanuk Hulu berpengaruh secara
    signifikan terhadap debit aliran dan sedimentasi, yakni berkurangnya lahan hutan
    seluas 3.284 ha, bertambahnya lahan pertanian seluas 2.881 ha, dan bertambahnya
    lahan perkotaan seluas 403 ha meningkatkan debit aliran rata-rata sebesar 11,3
    m3/detik serta peningkatan sedimen di sungai sebesar 41.085 ton. Untuk mencapai
    kondisi Sub DAS Cimanuk Hulu yang berkelanjutan, maka strategi utama dalam
    pengelolaannya yang diperoleh dari metode ME-MCDM ialah melakukan
    rehabilitasi lahan kritis dengan memperhatikan kriteria mekanisme insentif dan
    disinsentif, sosialisasi yang efektif, keahlian SDM, indeks kualitas DAS,
    pendidikan dan budaya, kondisi penduduk, sinkronisasi dan optimalisasi, daya
    dukung dan daya tampung, sistem manajemen yang baik, serta data dan informasi.
  • Tidak tersedia versi lain

  • Silakan login dahulu untuk melihat atau memberi komentar.


Informasi