Detail Cantuman

Image of Efektivitas Organisasi Setelah Penerapan Budaya Organisasi Baru (Studi Kasus Pada PT Inalum (Persero)

 

Efektivitas Organisasi Setelah Penerapan Budaya Organisasi Baru (Studi Kasus Pada PT Inalum (Persero)


Budaya organisasi merupakan suatu aspek yang penting dalam terciptanya
perusahaan yang solid. Walaupun budaya organisasi dapat dikatakan ...

  • CodeCallNoLokasiKetersediaan
    0100115070012658.3 Ika EPerpustakaan Pusat (REF.12.270)Tersedia
  • Perpustakaan
    Judul Seri
    -
    No. Panggil
    658.3 Ika E/R.12.270
    Penerbit Magister Ekonomi Dan Bisnis : Bandung.,
    Deskripsi Fisik
    xvii,; 149 hlm,;29 cm
    Bahasa
    Indonesia
    ISBN/ISSN
    -
    Klasifikasi
    658.3 Ika E
    Tipe Isi
    -
    Tipe Media
    -
    Tipe Pembawa
    -
    Edisi
    -
    Subyek
    Info Detil Spesifik
    -
    Pernyataan Tanggungjawab
  • Budaya organisasi merupakan suatu aspek yang penting dalam terciptanya
    perusahaan yang solid. Walaupun budaya organisasi dapat dikatakan sulit untuk
    berubah, namun pada kenyataannya budaya organisasi harus ikut berubah jika suatu
    perusahaan melakukan perubahan visi dan misinya. Hal terse but dikarenakan, budaya
    organisasi merupakan aspek pendukung dari terciptanya efektivitas organisasi dan
    pencaipan tujuan organisasi.

    Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana efektivitas
    organisasi setelah penerapan budaya organisasi baru pada PT Inalum (Persero) dan
    adakah resistensi yang muncul dari penerapan budaya organisasi baru tersebut,
    sehingga dapat diperoleh kesimpulan untuk membantu perusahaan ke depannya.
    Penelitian ini dilakukan di PT Inalum (Persero) yang berlokasi di Kuala Tanjung,
    Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Asahan Sumatera Utara. Penelitian ini
    menggunakan penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Data
    diperoleh dengan menggunakan metode pengumpulan data dilakukan dengan teknik,
    studi kepustakaan dan studi lapangan. Studi kepustakaan meliputi arsip, jurnal, dan
    buku, sedangkan studi lapangan berupa wawancara, kuesioner, dan dokumentasi.

    Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa efektivitas organisasi setelah
    penerapan budaya barn pada PT Inalum (Persero) lebih ditekankan pada manusia,
    kontrol, penyebaran informasi, dan stabilitas, sehingga masuk ke dalam Internal­
    Process Model. Selain itu berdasarkan hasil kuesioner yang disebar pada seluruh
    karyawan PT Inalum (Persero), diperoleh hasil bahwa efektivitas organisasi juga
    masuk dalam kategori tinggi dan tidak ada resistensi yang muncul dari para
    karyawan. Namun, seiring dengan besarnya harapan dan Visi Misi perusahaan, PT
    Inalum (persero) masih perlu melakukan pelatihan dan pengembangan karyawan
    yang berkesinambungan.
  • Tidak tersedia versi lain

  • Silakan login dahulu untuk melihat atau memberi komentar.


Informasi