Detail Cantuman

No image available for this title

Text  

3639- Pengaruh Fisikokimia Terhadap Kestabilan Gel dari Campuran Karagenan Kappa dan Iota Dengan Enzim Papain Muhammad Nur Iqbal; Dr. Dolih Gazali, MS; Dina Fransiska, M.Si)


Karagenan merupakan kelompok polisakarida galaktosa yang diekstraksi dari rumput laut dan memiliki kemampuan untuk membentuk gel secara ...

  • CodeCallNoLokasiKetersediaan
    FFUP201707373639Tersedia
  • Perpustakaan
    Fakultas Farmasi
    Judul Seri
    -
    No. Panggil
    3639
    Penerbit Fakultas Farmasi Universitas Padjadjaran : Jatinangor.,
    Deskripsi Fisik
    -
    Bahasa
    Indonesia
    ISBN/ISSN
    -
    Klasifikasi
    3639
    Tipe Isi
    -
    Tipe Media
    -
    Tipe Pembawa
    -
    Edisi
    -
    Subyek
    -
    Info Detil Spesifik
    -
    Pernyataan Tanggungjawab
  • Karagenan merupakan kelompok polisakarida galaktosa yang diekstraksi dari rumput laut dan memiliki kemampuan untuk membentuk gel secara thermo-reversible atau larutan kental jika ditambahkan ke dalam larutan garam sehingga banyak dimanfaatkan sebagai pembentuk gel, pengental, dan bahan penstabil di berbagai industri seperti pangan, farmasi, kosmetik, percetakan, dan tekstil. Hanya dua jenis karagenan yang dapat digunakan dalam pembuatan hidrogel yaitu kappa dan iota. kappa-karagenan dihasilkan dari rumput laut tropis Kappaphycus alvarezii (dengan nama dagang Eucheuma cottonii), dan Eucheuma denticulatum (dengan nama dagang Eucheuma spinosum) adalah spesies utama menghasilkan iota-karagenan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komposisi campuran kappa-karagenan dan iota-karagenan sebagai basis gel untuk menghasilkan sifat fisik optimum dan mengetahui sifat fisik formula optimum dengan penambahan enzim papain selama 4 minggu penyimpanan. Penentuan formula optimum gel campuran karagenan kappa dan iota dengan metode Simplex Lattice Design menggunakan Design Expert versi 7.0.0. Trial. Sifat fisik formula optimum dengan penambahan enzim papain selama 4 minggu penyimpanan data viskositas, pH, daya sebar, dan Cycling Test formula optimum diverifikasi secara statistik menggunakan metode Anova Univariate rancangan percobaan dua faktorial taraf kepercayaan 95%. Hasil penelitian ini diperoleh formula optimal dari campuran karagenan kappa dan iota masing-masing konsentrasi 0,3%, 1% dan penggunaan enzim papain 0.8% sebagai perbaikan sifat fisik formula optimum selama 4 minggu penyimpanan.
    Kata kunci : Karagenan, kappa, iota, gel, enzim papain, Simplex Lattice Design,
  • Tidak tersedia versi lain

  • Silakan login dahulu untuk melihat atau memberi komentar.


Informasi