Detail Cantuman

Image of Hubungan Karakteristik Perawat dengan Persepsi Perawat Pelaksana terhadap Profesionalisme Perawat di Rumah Sakit Jejaring Pendidikan di Bandung

Text  

Hubungan Karakteristik Perawat dengan Persepsi Perawat Pelaksana terhadap Profesionalisme Perawat di Rumah Sakit Jejaring Pendidikan di Bandung


Karakteristik perawat memiliki kontribusi dalam hubungannya dengan
persepsi perawat pelaksana terhadap profesionalisme perawat. Nilai dan

  • CodeCallNoLokasiKetersediaan
    010030008037610.735 982 432 Cit h/R.22.276.8Perpustakaan Pusat (REF.22.276.8)Tersedia
  • Perpustakaan
    Perpustakaan Pusat
    Judul Seri
    -
    No. Panggil
    610.735 982 432 Cit h/R.22.276.8
    Penerbit Fakultas Keperawatan Unpad : Bandung.,
    Deskripsi Fisik
    xvi, 137 hlm. ; ill. ; 29 cm.
    Bahasa
    Indonesia
    ISBN/ISSN
    -
    Klasifikasi
    610.735 982 432
    Tipe Isi
    -
    Tipe Media
    -
    Tipe Pembawa
    -
    Edisi
    -
    Subyek
    Info Detil Spesifik
    Reference
    Pernyataan Tanggungjawab
  • Karakteristik perawat memiliki kontribusi dalam hubungannya dengan
    persepsi perawat pelaksana terhadap profesionalisme perawat. Nilai dan
    keyakinan terhadap profesionalisme dari hasil persepsi yang terbentuk akan
    melahirkan komitmen personal dari perawat untuk memberikan asuhan
    keperawatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan karakteristik
    perawat yang meliputi : umur, jenis kelamin, masa kerja, tingkat pendidikan,
    status kepegawaian, status pernikahan dengan persepsi perawat pelaksana
    terhadap profesionalisme perawat di Rumah Sakit jejaring pendidikan di
    Bandung. Rumah Sakit pendidikan dan Jejaring Rumah Sakit Pendidikan
    meletakkan dasar-dasar adaptasi profesi. Untuk itu, pelayanan dan pendidikan
    perawat di Rumah Sakit jejaring pendidikan hams mempunyai kesiapan
    profesional dan menjadi model peran (role model) yang akan memberikan
    pengalaman belajar bagi calon profesional perawat.

    Jenis penelitian ini adalah analisis deskriptif dengan menggunakan
    pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan
    perawat pelaksana yang bekerja di Ruang rawat inap Rumah Sakit jejaring
    pendidikan di Bandung sebanyak 579 orang (173 orang perawat RSUD
    Ujungberung, 246 orang perawat RSUD Cibabat dan 160 orang perawat RSUD
    Soreang). Teknik yang digunakan untuk pengambilan sampel adalah Stratified
    random sampling. Sampel sebanyak 86 orang (26 orang perawat RSUD
    Ujungberung, 36 orang perawat RSUD Cibabat, dan 24 orang perawat RSUD
    Soreang. Data dikumpulkan dengan kuesioner lalu dianalisis bivariat dengan uji
    chi-square dan multivariat dengan uji regresi logistik.

    Hasil analisis menggunakan Chi square diperoleh informasi bahwa
    variabel pendidikan, status kepegawaian dan masa kerja berhubungan signifikan
    dengan persepsi perawat pelaksana terhadap profesionalisme perawat di Rumah
    Sakit jejaring pendidikan di Bandung dengan nilai probabilitas lebih kecil dari
    alpa 0,05. Status kepegawaian merupakan variabel paling dominan berhubungan
    dengan persepsi perawat pelaksana terhadap profesionalisme perawat dengan
    wald 13,394.

    Perawat pelaksana yang berada pada Rumah Sakit pendidikan menjadi
    model peran (role model) bagi calon profesional perawat. Terkait dengan persepsi
    perawat pelaksana terhadap profesionalisme perawat, penting untuk merubah
    persepsi perawat terhadap profesionalisme perawat agar citra perawat menjadi
    lebih baik di mata masyarakat. Oleh karena itu, perlu adanya upaya untuk
    perbaikan/peningkatkan status negatif terhadap profesionalisme perawat.
  • Tidak tersedia versi lain

  • Silakan login dahulu untuk melihat atau memberi komentar.


Informasi