Aktualisasi Pesan Moral Aspek Ajaran Islam Dalam Kehidupan Sosial
ABSTRAK
Wiwin. Aktualisasi Pesan Moral Aspek Ajaran Islam Dalam
Kebidupan Sosial : Studi Analisis Wacana Mengenai Pesan Moral ...
-
Code CallNo Lokasi Ketersediaan 01001120700241 302.2 Wiw a/P.11 Perpustakaan Pusat (REF.P11) Tersedia -
Perpustakaan Perpustakaan PusatJudul Seri -No. Panggil 302.2 Wiw a/P.11Penerbit Program Pascasarjana Unpad : Bandung., 2010 Deskripsi Fisik 253 hlm,;29 cmBahasa IndonesiaISBN/ISSN -Klasifikasi 302.2 Wiw aTipe Isi -Tipe Media -Tipe Pembawa -Edisi -Subyek Info Detil Spesifik -Pernyataan Tanggungjawab Wiwin -
ABSTRAK
Wiwin. Aktualisasi Pesan Moral Aspek Ajaran Islam Dalam
Kebidupan Sosial : Studi Analisis Wacana Mengenai Pesan Moral
Nurcbolisb Madjid.
Nurcholish Madjid atau Cak Nur adalah satu dari banyak cendekiawan
Muslim Indonesia yang memiliki peran dan kontribusi yang tidak kecil dalam ikut
serta menjaga, memelihara, dan membangun moral umat Islam khususnya, dan
masyarakat Indonesia pada umumnya. Cak Nur banyak memberikan wawasan,
pembelajaran, atau anjuran moral, melalui beragam pesan moral yang ia
sampaikan.
Pesan-pesan moral yang telah Cak Nur sampaikan itu sangat relevan untuk
dikaji kembali dan diimplementasikan, khususnya oleh umat Islam Indonesia
mengingat sekarang ini, Indonesia sedang menghadapi banyak persoalan moral
yang cukup serius. Seperti ketidakadilan, korupsi, il/egallogging, penyalahgunaan
obat-obatan terlarang dan narkotika, trafficking, pelanggaran HAM (Hak asasi
Manusia) atau berbagai bentuk aksi premanisme dan berbagai persoalan moral
lainnya.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan latar belakang Cak Nur
sehingga ia menjadi seorang moralis, menjelaskan upaya-upaya yang telah
dilakukan Cak Nur agar umat Islam memiliki good moral characters, dan
menjelaskan konsep pesan moral Cak Nur yang merupakan aktualisasi dari pesan
moral aspek ajaran Islam. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini
adalah metode penelitian kualitatif (naturalistik), dengan perspektif analisis
wacana. Data penelitian berupa tulisan-tulisan, pemikiran-pemikiran, atau ide-ide
Cak Nur dalam bentuk buku, artikel, atau makalah. Selain itu juga artikel dan
hasil wawancara dengan Cak Nur yang tersebar di beberapa media massa, seperti
jurnal, koran, tabloid, dan majalah, serta situs-situs internet.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Cak Nur menjadi seorang moralis
karena dua faktor, yaitu faktor keturunan dan faktor lingkungan. Cak Nur adalah
keturunan para kiai yang tentu saja memiliki moralitas yang baik dan Cak Nur
berada, tumbuh, dan berkembang di lingkungan yang baik, yang sangat
memungkinkan tumbuh dan berkembangnya nilai-nilai moral ; Upaya-upaya yang
telah Cak Nur lakukan untuk membentuk umat Islam Indonesia agar memiliki
good moral characters adalah dengan menyampaikan banyak pesan moral kepada
umat Islam khususnya, yaitu dalam bentuk pesan moral verbal dan melalui pesan
moral non-verbal. Bentuk pesan moral verbal Cak Nur yang dimaksud antara lain
melaui khutbah jum' at, ceramah-ceramah, diskusi-diskusi, tulisan di media massa,
dan tulisan dalam bentuk buku. Sedangkan pesan moral non-verbal Cak Nur
adalah dengan sipat, sikap, dan kepribadian Cak Nur sendiri yang baik ; Konsep
pesan moral Cak Nur yang merupakan aktualisasi dari pesan moral aspek ajaran
Islam adalah mengenai "trilogi ajaran Ilahi" dan "Rukun Islam". Pesan moral
aspek ajaran Islam "trilogi ajaran Ilahi" dan "Rukun Islam" itu antara lain berisi
anjuran dan dorongan untuk bersikap dan berperilaku baik, santun, rendah hati,
bijaksana, sederhana, baik sangka, sabar, ramah, jujur, toleran, egaliter, peduli,
menghargai orang lain, optimis, konsisten, tidak destruktif, tidak merugikan
orang lain, dan sebagainya. Pesan moral aspek ajaran Islam "trilogi ajaran Ilahi"
dan "Rukun Islam" itu menjadi "spirit" dan "pondasi" bagi pesan-pesan moral
Cak Nur lainnya, yang sekaligus juga merupakan pemikiran-pemikirannya.
-
Tidak tersedia versi lain
-
Silakan login dahulu untuk melihat atau memberi komentar.