Detail Cantuman

No image available for this title

Skripsi  

Implementasi Program Pengembangan Pemasaran Pariwisata oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor


Skripsi ini berjudul “Implementasi Program Pengembangan Pemasaran Pariwisata oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor”. Perkembangan ...

  • CodeCallNoLokasiKetersediaan
    170110100105351 REZ 22/2016Perpustakaan Fisip UnpadTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
  • Perpustakaan
    Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
    Judul Seri
    -
    No. Panggil
    351 REZ 22/2016
    Penerbit FISIP Unpad : .,
    Deskripsi Fisik
    -
    Bahasa
    Indonesia
    ISBN/ISSN
    -
    Klasifikasi
    351 REZ 22/2016
    Tipe Isi
    -
    Tipe Media
    -
    Tipe Pembawa
    -
    Edisi
    -
    Subyek
    Info Detil Spesifik
    -
    Pernyataan Tanggungjawab
  • Skripsi ini berjudul “Implementasi Program Pengembangan Pemasaran Pariwisata oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor”. Perkembangan pariwisata menjadikan sektor pariwisata sebagai salah satu ujung tombak pendapatan asli daerah dan menjadikan pariwisata sebagai eksistensi Kabupaten Bogor serta mampu mewujudkan kesejahteraan masyarakat melalui penciptaan berbagai peluang kerja dan mampu memberdayakan masyarakat merupakan latar belakang dari penelitian skripsi ini. Pedoman dalam pelaksanaan kebijakan ini adalah Peraturan Daerah Kabupaten Bogor Nomor 3 Tahun 2013 Tentang Pariwisata. Penulis menggunakan Teori Implementasi Kebijakan George C. Edwards III yaitu terdapat empat pilar keberhasilan suatu implementasi kebijakan yang terdiri dari komunikasi, sumberdaya, disposisi dan struktur birokrasi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif, dan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi lapangan dan studi kepustakaan. Sedangkan untuk uji keabsahan data penulis menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Hasil Penelitian berdasarkan wawancara dan pengamatan langsung di lapangan, menunjukan bahwa dalam implementasi program pengembangan pemasaran pariwisata sudah berjalan cukup baik berkaitan dengan pilar-pilar implementasi Kebijakan yang dikemukakan oleh George C. Edwards III. Dalam pilar komunikasi, belum tedapat petunjuk teknis, informasi yang disampaikan sudah cukup jelas, dan instruksi yang diberikan konsisten. Kemudian dalam pilar disposisi, sikap pelaksana dan persamaan pola pikir sudah cukup baik meskipun kompetensi para pelaksana masih belum memadai. Selain itu dalam pilar struktur birokrasi pun belum mencukupi dengan tidak adanya Standard Operating Procedure meskipun pembagian tugas jelas. Dalam pilar sumber daya, seperti sumber daya manusia, sumber daya anggaran dan sumber daya sarana dan prasarana masih belum mencukupi. Diperlukan kesiapan dan usaha yang lebih baik dari pelaksana program, agar program dapat berjalan dengan optimal. Kata Kunci: implementasi program, disbudpar, pariwisata
  • Tidak tersedia versi lain

  • Silakan login dahulu untuk melihat atau memberi komentar.


Informasi