Detail Cantuman

No image available for this title

Skripsi  

PENEGAKAN HUKUM TERHADAP TINDAK PIDANA PENIPUAN BERBASIS ONLINE DENGAN MODUS GIVEAWAY DI BERBAGAI PLATFORM MEDIA SOSIAL DIKAITKAN DENGAN HUKUM POSITIF


Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi saat ini telah
memberikan dampak negatif bagi kehidupan manusia. Salah satunya ialah

  • CodeCallNoLokasiKetersediaan
    004/2022004/2022Perpustakaan Prodi S1 FH Unpad JatinangorTersedia
  • Perpustakaan
    Fakultas Hukum
    Judul Seri
    -
    No. Panggil
    004/2022
    Penerbit Fakultas Hukum UNPAD : Jatinangor Sumedang.,
    Deskripsi Fisik
    xii, 148 hal
    Bahasa
    Indonesia
    ISBN/ISSN
    -
    Klasifikasi
    NONE
    Tipe Isi
    -
    Tipe Media
    -
    Tipe Pembawa
    -
    Edisi
    -
    Subyek
    Info Detil Spesifik
    -
    Pernyataan Tanggungjawab
  • Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi saat ini telah
    memberikan dampak negatif bagi kehidupan manusia. Salah satunya ialah
    tindak pidana penipuan berbasis online dengan modus giveaway. Hal
    tersebut menimbulkan hambatan dalam penegakan hukum terhadap tindak
    pidana penipuan tersebut, khususnya bagi penyidik. Adanya hambatan
    yang dialami oleh penyidik, menjadi diperlukan pula adanya suatu
    perubahan dari sisi kebijakan kriminal. Sebab upaya penanggulangan
    berupa kebijakan kriminal yang selama ini dilakukan dirasa masih belum
    optimal. Tujuan penelitian ini ialah untuk memahami, menunjukkan, dan
    memaparkan terkait penegakan hukum serta upaya penanggulangan
    sebagai pencegahan terhadap tindak pidana penipuan berbasis online
    dengan modus giveaway.
    Penelitian ini menggunakan metode penelitian yuridis normatif-empiris yang
    dilakukan dengan cara meneliti bahan pustaka yang berkaitan dengan
    permasalahan yang dibahas sebagai data sekunder, dan studi lapangan
    dengan dilakukannya wawancara dengan Penyidik Unit Cyber Crime Polda
    Jawa Barat untuk mendapatkan data primer, kemudian hasilnya dianalisis
    dan dipaparkan secara deskriptif analitis.
    Melalui penelitian ini, dikemukakan bahwa dalam penegakan hukum tindak
    pidana penipuan berbasis online dengan modus giveaway di berbagai
    platform media sosial terdapat hambatan-hambatan bagi penyidik dalam
    mengusut dan menyelesaikan tindak pidana tersebut meskipun telah
    terdapat hukum positif yang mengatur tindak pidana tersebut, di mana
    dalam hal ini yang diserang adalah jaringan komputer. Dari sisi kebijakan
    kriminal pun, dibutuhkan upaya-upaya serta solusi agar dapat mencegah
    maraknya tindak pidana penipuan berbasis online dengan modus giveaway
    tersebut, melalui berbagai upaya preventif represif
  • Tidak tersedia versi lain

  • Silakan login dahulu untuk melihat atau memberi komentar.


Informasi