Detail Cantuman

No image available for this title

Manuscript  

Pengaruh Penambahan Alpha Tricalcium Phosphate terhadap Nilai Kekuatan Lentur dan Gambaran Sensitivitas Cahaya Sekitar pada Prototipe Bahan Pulp Capping Light Cured


Pendahuluan: α-TCP merupakan jenis kalsium fosfat yang memiliki kemampuan mereparatif dentin dengan
sifat biokompatibilitasnya yang unggul. ...

  • CodeCallNoLokasiKetersediaan
    IKG1 - 3333 617.63 Fit PJatinangor (Konservasi Gigi)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
  • Perpustakaan
    Fakultas Kedokteran Gigi
    Judul Seri
    -
    No. Panggil
    617.63 Fit P
    Penerbit FKG Unpad : FKG UNPAD JATINANGOR.,
    Deskripsi Fisik
    -
    Bahasa
    Indonesia
    ISBN/ISSN
    160110170050
    Klasifikasi
    617.63
    Tipe Isi
    -
    Tipe Media
    -
    Tipe Pembawa
    -
    Edisi
    -
    Subyek
    Info Detil Spesifik
    -
    Pernyataan Tanggungjawab
  • Pendahuluan: α-TCP merupakan jenis kalsium fosfat yang memiliki kemampuan mereparatif dentin dengan
    sifat biokompatibilitasnya yang unggul. Hal tersebut menjadikan α-TCP sebagai bahan bioaktif yang baik
    dalam sintesis material pulp capping. α-TCP sebagai filler bioaktif dikombinasikan dengan campuran matriks
    UDMA dan TEGDMA untuk meningkatkan sifat mekanisnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat
    apakah terdapat pengaruh pada penambahan α-TCP ke dalam campuran bahan serta untuk mencari
    komposisi bahan terbaik yang ditinjau melalui uji kekuatan lentur dan uji sensitivitas terhadap cahaya
    sekitar. Metode: Sintesis bahan pulp capping light-cured dibuat menjadi tiga jenis kelompok dengan variasi
    pada filler α-TCP dan UDMA. Persentase komposisi filler dan matriks adalah: kelompok A (60:40), kelompok B
    (70:30) dan kelompok C (50:50). Ketiga sampel beserta kelompok kontrol yaitu tgCaviliner LC, diuji
    kekuatan lentur beserta sensitivitas terhadap cahaya sekitar. Hasil: Pada uji kekuatan lentur kelompok A
    memiliki rata-rata nilai kekuatan lentur 64,864 MPa, kelompok B 46,425 MPa, kelompok C 70,549 MPa dan
    kelompok kontrol 112, 075 MPa. Sedangkan pada uji sensitivitas cahaya sekitar, seluruh kelompok sampel
    tidak lulus uji. Simpulan: Penambahan α-TCP pada bahan pulp capping light-cured memiliki pengaruh
    terhadap nilai kekuatan lentur. Data pada uji sensitivitas cahaya sekitar menunjukan bahwa bahan pulp
    capping light-cured yang disintesis memiliki working time yang terbatas dibawah pencahayaan klinik praktik
    dokter gigi.
    Kata kunci: alpha tricalcium phosphate, kekuatan lentur, sensitivitas cahaya sekitar, bahan pulp capping light
    cured, dentin reparatif, bahan bioaktif.
  • Tidak tersedia versi lain

  • Silakan login dahulu untuk melihat atau memberi komentar.


Informasi