Detail Cantuman

No image available for this title

Text  

"Pengaruh Visi Organisasi, Dukungan Manajemen Puncak Dan Kepemimpinan Terhadap Kualitas Sistem Informasi Akuntansi Keuangan Serta Dampaknya Pada Kualitas Informasi Akuntansi Keuangan"


Kualitas informasi akuntansi keuangan tergantung pada kualitas sistem
informasi akuntansi keuangan. Faktanya informasi akuntansi keuangan ...

  • CodeCallNoLokasiKetersediaan
    D4638D4638Perpustakaan Sekolah PascasarjanaTersedia
  • Perpustakaan
    Sekolah Pascasarjana
    Judul Seri
    -
    No. Panggil
    D4638
    Penerbit : .,
    Deskripsi Fisik
    -
    Bahasa
    Indonesia
    ISBN/ISSN
    -
    Klasifikasi
    NONE
    Tipe Isi
    -
    Tipe Media
    -
    Tipe Pembawa
    -
    Edisi
    -
    Subyek
    -
    Info Detil Spesifik
    -
    Pernyataan Tanggungjawab
  • Kualitas informasi akuntansi keuangan tergantung pada kualitas sistem
    informasi akuntansi keuangan. Faktanya informasi akuntansi keuangan belum
    berkualitas yang diduga disebabkan oleh sistem informasi akuntansi keuangan yang
    belum berkualitas. Berdasarkan kajian teoritis dan hasil penelitian terdahulu
    teridentifikasi beberapa faktor yang dapat mempengaruhi kualitas sistem informasi
    akuntansi keuangan yaitu: visi organisasi, dukungan manajemen dan kepemimpinan.
    Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh visi organisasi, dukungan
    manajemen puncak dan kepemimpinan terhadap kualitas sistem informasi akuntansi
    keuangan. Selain itu penelitian ini juga bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas
    sistem informasi akuntansi keuangan terhadap kualitas sistem informasi akuntansi.
    Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan
    metode verifikatif. Unit analisis dalam penelitian ini adalah Unit Pelaporan Keuangan
    di Kementerian dan Lembaga Republik Indonesia. Sedangkan unit observasi
    (responden) dalam penelitian ini adalah pengguna sistem informasi akuntansi keuangan
    yaitu: Kepala Biro Keuangan, Kepala Bagian Keuangan, Kepala Bagian Akuntansi dan
    Pelaporan, serta Operator SAIBA. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Bagian
    Akuntansi dan Keuangan di Kementerian dan Lembaga Republik Indonesia. Penelitian
    ini dilakukan secara Sensus. Data dianalisis dengan menggunakan Structural Equation
    Modelling (SEM) berbasis kovarians.
    Hasil penelitian ini menemukan bukti bahwa visi organisasi tidak berpengaruh
    terhadap kualitas sistem informasi akuntansi keuangan. Sedangkan dukungan
    manajemen puncak dan kepemimpinan berpengaruh terhadap kualitas sistem informasi
    akuntansi keuangan. Disamping itu kualitas sistem informasi akuntansi keuangan
    berpengaruh terhadap kualitas informasi akuntansi keuangan.
    Kata Kunci: visi organisasi, dukungan manajemen puncak, kepemimpinan, kualitas
    sistem informasi akuntansi keuangan dan kualitas informasi akunatnsi
    keuangan.

    ABSTRACT
    The quality of financial accounting information depends on the quality of the financial
    accounting information system. In fact, the financial accounting information is not
    qualified, which is suspected to be caused by the financial accounting information
    system that has not been qualified. Based on the theoretical studies and previous
    research results identified several factors that can affect the quality of financial
    accounting information systems are: organizational vision, management support and
    leadership.
    This study aims to examine the effect of organizational vision, top management support
    and leadership on the quality of financial accounting information system. In addition,
    this study also aims to examine the influence of quality financial accounting
    information system on the quality of accounting information systems.
    The method used in this research is descriptive method and verifikatif method. The unit
    of analysis in this study is the Financial Reporting Unit at the Ministry and Institution
    of the Republic of Indonesia. While the unit of observation (respondent) in this study is
    the user financial accounting information system that is: Head of Finance Bureau,
    Head of Finance, Head of Accounting and Reporting, and SAIBA Operator. The
    population in this study is all Accounting and Finance Section at the Ministry and
    Institution of the Republic of Indonesia. This study was conducted by Census. Data
    were analyzed using Structural Equation Modeling (SEM) based on covariance.
    The results of this study found evidence that the organizational vision does not affect
    the quality of financial accounting information systems. While the support of top
    management and leadership affect the quality of financial accounting information
    system. In addition, the quality of financial accounting information systems affect the
    quality of financial accounting information.
    Keywords: Organization vision, top management support, leadership, quality of
    financial accounting information system and quality of financial
    accounting information.
  • Tidak tersedia versi lain

  • Silakan login dahulu untuk melihat atau memberi komentar.


Informasi