Detail Cantuman

Image of Pengendalian Pembuangan Limbah Cair Industri Manufaktur oleh Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Purwakarta (Studi Pada Industri Tekstil PT. Indorama Synthetics, TBK)

Skripsi  

Pengendalian Pembuangan Limbah Cair Industri Manufaktur oleh Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Purwakarta (Studi Pada Industri Tekstil PT. Indorama Synthetics, TBK)


Skripsi ini membahas peran Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Purwakarta dalam melaksanakan pengendalian pembuangan limbah cair industri manufaktur. ...

  • CodeCallNoLokasiKetersediaan
    170110110009351 FAR 93/2015Perpustakaan Fisip UnpadTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
  • Perpustakaan
    Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
    Judul Seri
    -
    No. Panggil
    351 FAR 93/2015
    Penerbit FISIP Unpad : Bandung.,
    Deskripsi Fisik
    -
    Bahasa
    Indonesia
    ISBN/ISSN
    -
    Klasifikasi
    351 FAR 93/2015
    Tipe Isi
    -
    Tipe Media
    -
    Tipe Pembawa
    -
    Edisi
    -
    Subyek
    Info Detil Spesifik
    -
    Pernyataan Tanggungjawab
  • Skripsi ini membahas peran Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Purwakarta dalam melaksanakan pengendalian pembuangan limbah cair industri manufaktur. Hal ini di latar belakangi oleh pencemaran di Sungai Citarum, yang mana Daerah Aliran Sungai ini didominasi oleh sektor industri manufaktur. Purwakarta merupakan daerah yang memiliki industri manufaktur terbanyak di wilayah tengah DAS Citarum. Dengan banyaknya kawasan industri tersebut, secara tidak langsung Kabupaten Purwakarta menjadi salah satu penyumbang pencemar limbah cair ke Sungai Citarum. Adapun studi kasus dalam penulisan skripsi ini di khususkan pada PT. Indorama Synthetics, Tbk yaitu salah satu industri manufaktur di Kabupaten Purwakarta yang membuang limbah cairnya ke aliran Sungai Citarum yaitu Sungai Cikembang. Untuk menjelaskan proses pengendalian dalam hal tersebut, digunakan teori langkah-langkah dalam proses pengendalian yang dikemukakan oleh Johnson dan Jenkins. Metode yang digunakan, adalah metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui studi kepustakaan dan studi lapangan. Dalam studi lapangan data didapatkan dengan cara melakukan observasi, wawancara mendalam dan dokumen. Hasil penelitian menunjukan bahwa PT. Indorama Synthetics, Tbk merupakan perusahaan yang disiplin dalam hal pembuangan limbah cair, dan pengendalian yang dilakukan oleh Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Purwakarta dalam mengendalikan pembuangan limbah cair industri manufaktur tersebut sudah cukup optimal, walaupun masih terdapat kendala seperti kurangnya Sumber Daya Manusia yang dimiliki oleh Badan Lingkungan Hidup dalam pelaksanaan pengendalian yang berpengaruh terhadap efektivitas pelaksanaan pengendalian tersebut. Kata Kunci : Pengendalian, limbah cair industri manufaktur, pencemaran Sungai Citarum
  • Tidak tersedia versi lain

  • Silakan login dahulu untuk melihat atau memberi komentar.


Informasi